Wednesday, July 07, 2004

Trilogy The Lord Of The Rings - 2




Trilogy The Lord Of The Rings adalah 3 buah film yang disutradarai oleh Peter Jackson berdasarkan Novel lama dengan judul yang sama karya J.R.R. Tolkien. Seperti judulnya, film ini mengisahkan tentang sebuah cincin beserta pemiliknya. Kisah bermula dari seorang hobbit, Bilbo Baggins, yang akan merayakan hari ulang tahunnya yang ke 111 tahun. 111 tahun adalah waktu yang sangat lama, bahkan bagi seorang hobbit sekalipun, tapi Bilbo tidak terlihat tua, bahkan terlihat sangat segar dan muda. Hal inilah yang membuat Gandalf The Grey, teman penyihirnya merasa heran dan curiga. Bilbo berniat untuk pergi menyepi di Rivendell, tempat tinggal para elf sepanjang sisa hidupnya untuk menulis sebuah buku tentang pengalaman hidupnya setelah pesta ulang tahunnya selesai. Jadi setelah mengumumkan kepergiannya di pseta dengan cara yang mengejutkan, Bilbo kembali ke rumahnya dan bersiap2. Dia meninggalkan Beg End untuk keponakannya, Frodo Baggins. Dia merasa berat ketika harus menyerahkan cincin kesayangannya, tapi atas desakan Gandalf, akhirnya Bilbo terpaksa menjatuhkan cincinnya di lantai di balik pintu rumahnya. Dan diapun Berangkat ke Rivendell. Setelah kepergian Bilbo, Gandalf pun mencoba mengambil cincin tersebut dari lantai, tetapi ketika tangannya hampir menyentuh cincin tersebut, sebuah mata yang terbuat dari api menatapnya tajam. Gandalf merasakan firasat buruk akan terjadi. Segera setelah Frodo pulang dari pesta Gandalf pun pamit, dia pergi ke Minas Tirith, untuk membuktikan firasatnya. Secepatnya dia kembali ke Beg End dan memberitahu Frodo tentang cincin tersebut, cincin milik penguasa kegelapan, Sauron. Maka dimulailah petalangan Frodo si Pembawa Cincin.


Misi utamanya adalah membawa cincin tersebut ke Gunung Doom untuk dihancurkan. Dalam perjalanannya Frodo ditemani sahabatnya Samwise Gamgee, dan 7 orang lainnya, Aragorn son of Arathorn, Legols, Gandalf, Gimli, Boromir, Peregrin Took, dan Meriadoc Brandybook. Mereka dikenal sebagain The Fellowship Of The Ring. Kekuatan Cincin lambat laun menguasai mereka, Boromir mulai terpengaruh, pikirannya sudah dikuasai, dia berusaha merebut cincin tersebut dari tangan Frodo. Frodo akhirnya sadar bahwa dia harus membawa cincin sendiri ke gunung Doom sebelum teman-temannya terpengaruh. Tiba-tiba datang serangan Orcs, saat itulah Frodo dan Sam memisahkan diri dari teman-temannya. Disinilah Boromir tewas melindungi Pipin dan Merry.


Frodo dan Sam melanjutkan perjalanan mereka ke gunung Doom, sementara Aragorn, Legolas, dan Gimli mengejar gerombolan Orcs yang berhasil menculik Pipin dan Merry. Pengejaran mereka berakhir di Rohan yang sedang menghadapi ancaman serangan dari Isengard. Raja Theoden mengungsikan rakyatnya ke Helm's Deep sebagai basis pertahanan terakhir mereka. Isengard sendiri tengah memberangkatkan 10.000 pasukannya ke Helm's Deep. Sementara itu, Pipin dan Merry tengah membujuk TreeBeard agar kaum Ent bersedia bertempur bersama mereka. Tatkala pesimisme melanda Helm's Deep, datang bala bantuan dari kaum elf. Perang pun tak terelakkan, Prajurit Rohan mempertahankan benteng terakhir mereka melawan 10.000 pasukan orcs. Merry dan Pipin pun sedang bertempur bersama kaum Ent menjatuhkan Isengard. Kekalahan sudah didepan mata, ketika tiba2 datang bala bantuan pasukan Rohan yang datang kembali dari pengasingan mereka. Helm's Deep terselamatkan, Isengard pun dapat dikalahkan. Di lain tempat, Frodo dan Sam bertemu Gollum dan mereka ditawan pasukan Gondor pimpinan Faramir yang menginginkan kekuatan cincin. Tapi kemudian melalui peristiwa yang nyaris membuat Frodo terbunuh mereka dibebaskan dan kembali meneruskan perjalanan menuju gunung Doom.


Berhari2 mereka berjalan, dan kekuatan cincin tersebut menjadi semakin kuat dan berat, Frodo sekuat tenaga untuk tidak terpengaruh kekuatan cincin. Gollum yang licik mengadu domba mereka dan membawa mereka ke sarang Laba-laba raksasa. Gandalf dan Pipin pergi ke Gondor untuk memperingatkan pejabat kota bahwa Minas Tirith sedang dalam keadaan bahaya, tapi pejabat kota tidak mendengarkan. Akhirnya tanpa sepengetahuan pejabat kota, Gandalf dan Pipin mengirimkan pesan ke Rohan untuk membantu mereka. Segera Minas Tirith menjadi ajang pertempuran. Gandalf memimpin pasukan Gondor yang sudah kehilangan harapan untuk terus bertempur hingga akhir. Dinding pertahanan pertama telah berhasil ditembus dan mereka mundur ke benteng pertahanan terakhir. Pasukan Rohan datang tepat pada waktunya untuk menyelamatkan Gondor. Walau mereka memperoleh kemenangan, tapi raja Theoden tewas dalam pertempuran. Frodo dan Sam berhasil mengalahkan laba-laba raksasa dan tiba di dalam Gerbang hitam. Perjalanan mereka sudah dekat, tetapi masih ada 10.000 pasukan orc diantara mereka dan gunung Doom. Demi melancarkan perjalanan Frodo dan Sam, Aragorn memerintahkan pasukannya yang masih letih ke Gerbang Hitam. Pasukan Orc berhasil dipancing keluar, perjalanan Frodo dan Sam sudah semakin dekat. Pada saat terakhir, Frodo telah terkena pengaruh sang cincin, dia tidak mau mejatuhkan cincin tersebut ke dalam lahar. Sejarah akan terulang kembali, ketika Gollum menyerang mereka dan berhasil mendapatkan cincin kesayangannya. Berkat Gollum, Frodo kembali sadar, tetapi cincin itu harus dimusnahkan, dan Gollum berusaha mempertahankannya. Mereka kembali berkelahi hingga akhirnya Gollum dan cincinnya jatuh kedalam kawah gunung Doom. Dan tugas mereka telah selesai. Pasukan orcs berlarian karena Sauron telah hancur untuk selamanya.

No comments: